Berita Ciamis

Pimpin Upacara HUT RI ke-80 Tingkat Kabupaten, Ini Pesan Bupati Ciamis

lintaspriangan.com. CIAMIS. Delapan puluh tahun lalu, para pendiri bangsa dengan tekad dan pengorbanan besar memproklamasikan kemerdekaan Indonesia. Kini, tugas generasi penerus adalah melanjutkan perjuangan tersebut dengan mengisi kemerdekaan melalui pembangunan di segala bidang.

Hal itu disampaikan Bupati Ciamis, Dr. H. Herdiat Sunarya, saat menjadi inspektur upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia tingkat Kabupaten Ciamis di Taman Lokasana, Minggu (17/8/2025).

Dalam amanatnya, Bupati mengajak seluruh masyarakat Tatar Galuh Ciamis untuk selalu mengenang dan mendoakan jasa para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa, raga, harta bahkan nyawa demi tegaknya kemerdekaan Indonesia.

“Mari kita panjatkan doa agar arwah para pahlawan senantiasa mendapat tempat yang mulia di sisi Allah SWT,” ucapnya.

Mengusung tema nasional “Bersatu, Berdaulat, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju”, upacara peringatan HUT RI ke-80 ini bukan hanya menjadi ajang seremonial, tetapi momentum untuk mempertebal rasa syukur, menumbuhkan semangat persatuan dan memperkokoh komitmen dalam mengisi kemerdekaan.

“Dirgahayu Republik Indonesia ke-80. Bersatu, berdaulat, rakyat sejahtera, Indonesia maju. Merdeka,” ungkapnya.

Bupati juga menyinggung target besar pemerintah, yakni mewujudkan Visi Indonesia Emas 2045: menjadikan Indonesia sebagai negara berdaulat, maju, adil, dan makmur. Namun, ia mengingatkan bahwa jalan menuju cita-cita itu penuh tantangan, mulai dari keterbatasan anggaran pembangunan, perkembangan teknologi yang sangat cepat, hingga persoalan moral generasi muda.

“Kemajuan teknologi informasi harus kita sikapi dengan bijak, jika tidak maka akan berdampak negatif pada moral generasi penerus bangsa. Anak-anak kita adalah penentu masa depan daerah, bangsa dan negara,” jelasnya.

BACA JUGA: Citra Kepala Daerah Dalam Pemberitaan, Bupati Ciamis Terbaik

Bupati pun mengajak seluruh warga Tatar Galuh Ciamis untuk memperkuat persatuan, gotong royong, kebersamaan dalam membangun Ciamis yang maju, mandiri, dan berkelanjutan, sejalan dengan cita-cita Indonesia Emas 2045.

Upacara peringatan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia tingkat Kabupaten Ciamis diikuti unsur Forkopimda, TNI, Polri, ASN, pelajar, organisasi kemasyarakatan dan masyarakat umum.

Pengibaran Sang Saka Merah Putih dilakukan oleh Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Ciamis yang sebelumnya telah dikukuhkan.

Upacara yang dimulai tepat pukul 08.00 WIB berlangsung dengan khidmat, tertib, aman dan lancar. (Lintas Priangan/Nank).

Related Articles

Back to top button