Berita Majalengka

Kadin Majalengka Pastikan “Kota Angin” Berhembus Lebih Kencang!

lintaspriangan.com, BERITA MAJALENGKA. Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Majalengka menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) dan buka puasa bersama, di Fitra Hotel Majalengka Jawa Barat, Kamis (12/3/2025).

Acara organisasi para pengusaha ini mengusung tema “Komitmen Berkolaborasi untuk Majalengka Lebih Baik”. Tema tersebut menunjukkan semangat baru para pengusaha Majalengka dalam memajukan ekonomi daerah.

Dalam acara ini, diperkenalkan kepengurusan baru Kadin Majalengka setelah pergantian ketua dari Dena Muhamad Ramdhan, yang kini menjabat sebagai Wakil Bupati Majalengka, kepada Pj Ketua Kadin Raden Hendrian Suryanatanagara. Dengan formasi baru, diharapkan Kadin semakin aktif mendukung dunia usaha dan investasi di Majalengka.

Raden Hendrian menegaskan, Kadin harus lebih aktif dalam menjalankan program yang memberikan manfaat nyata bagi pelaku usaha, mulai dari UMKM hingga industri besar. Ia mendorong semua pengurus untuk membangun kerja sama dengan berbagai pihak agar dunia usaha di Majalengka semakin maju.

“Kami ingin Kadin Majalengka menjadi penggerak ekonomi daerah. Setiap program harus bermanfaat langsung bagi pelaku usaha di Majalengka, baik skala kecil maupun besar. Kolaborasi adalah kunci, dan kita harus bekerja sama untuk kemajuan Majalengka,” kata Raden.

Dalam Rakerda ini, Kadin juga membahas rencana strategis seperti penguatan UMKM, pengembangan industri kreatif, serta kerja sama dengan pemerintah untuk menarik investasi dan membangun infrastruktur.

Selain mendukung dunia usaha, Kadin Majalengka juga ingin lebih dekat dengan masyarakat. Raden menegaskan bahwa Kadin bukan hanya tempat berkumpulnya pengusaha, tetapi juga harus berkontribusi dalam kegiatan sosial dan pembangunan daerah.

“Kadin bukan hanya bicara bisnis. Kita juga harus hadir untuk masyarakat, memberikan manfaat nyata,” ujarnya.

Acara buka puasa bersama setelah Rakerda ini menjadi ajang kebersamaan antara anggota Kadin dan masyarakat. Suasana keakraban terasa sepanjang acara, yang diisi dengan tausiyah dan doa bersama.

Dengan kepengurusan baru dan strategi yang lebih fokus, Kadin Majalengka bertekad untuk terus berkontribusi dalam memajukan ekonomi daerah. Sinergi antara pemerintah, pengusaha, dan masyarakat diharapkan bisa mempercepat pertumbuhan ekonomi Kabupaten Majalengka.

“Kami mengajak semua pengurus dan anggota untuk berkomitmen menjalankan tugas masing-masing. Dengan semangat baru dan kerja sama yang kuat, kita bisa membawa Majalengka ke arah yang lebih baik,” tutup Raden.

Dengan langkah-langkah konkret yang telah dirancang, harapan untuk menjadikan Majalengka sebagai daerah ekonomi yang maju dan inklusif kini semakin nyata.

“Insha Alloh, Kadin Majalengka akan berusaha membuat Kota Angin berhembus lebih kencang, menuju masa depan yang lebih cerah!” pungkas Raden. (Lintas Priangan/DD)

Related Articles

Back to top button