Lowongan Kerja

Lowongan PT KAI untuk lulusan SMA

lintaspriangan.com, LOWONGAN KERJA. Saat ini anak perusahaan dari salah satu Badan Usaha Milik Negara atau BUMN yang terpopuler di Indonesia, yakni PT. KAI (persero) sedang membuka lowongan kerja. Yaitu, PT Reska Multi Usaha atau KAI Services yang didirikan pada tanggal 2 Juli 2003.

PT Reska Multi Usaha atau KAI Services memiliki beberapa bidang usaha, di antaranya: Restoran Kereta Api, Parkir, Cleaning Building Service, Coverage Service, Kafe dan restoran.

Lowongan kerja (loker) ini tersedia untuk posisi pramugara (prama) dan pramugari (prami), yang dapat dilamar oleh lulusan SMA.

Info lowongan kerja (loker) pada kesempatan baik kali ini, sekaligus merupakan salah satu pintu awal pengalaman yang berharga bagi yang baru lulus SMA, khususnya bagi mereka yang ingin terjun langsung ke dunia pekerjaan.

Informasi Penting, batas akhir jadwal registrasi untuk melamar pada 19 Januari 2025.

Kualifikasi

Berikut adalah kualifikasi yang diperlukan untuk mengisi posisi pramugara dan pramugasi:

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Penampilan menarik
  • Usia antara 18 hingga 27 tahun
  • Belum menikah
  • Pendidikan minimal SMA atau sederajat (Tata Boga, Pariwisata, Perhotelan, Penerbangan, Marketing)
  • Tinggi badan minimal untuk wanita 160 cm, pria 170 cm, dengan berat badan yang proporsional
  • Sehat secara fisik dan mental
  • Tidak memakai kacamata dan kawat gigi
  • Diutamakan memiliki pengalaman kerja di bidang Industri Makanan dan Minuman, Perhotelan, Beauty Advisor, dan Marketing
  • Wajib memiliki smartphone Android
  • Kemampuan berbahasa Inggris secara aktif akan menjadi nilai tambah

Penempatan Posisi

Penempatan posisi ini akan dilakukan di beberapa wilayah sebagai berikut:

  • Branch Office 2 Bandung
  • Branch Office 4 Semarang
  • Branch Office 6 Yogyakarta dan Solo
  • Branch Office 8 Surabaya dan Malang
  • Branch Office 11 Palembang.

Syarat Administrasi

Berikut adalah syarat-syarat administrasi yang harus dipenuhi oleh pelamar:

  • Salinan Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  • Salinan NPWP
  • Salinan Kartu Keluarga (KK) yang terbaru
  • Surat Keterangan Sehat asli yang diterbitkan oleh puskesmas atau rumah sakit
  • Surat lamaran kerja asli yang sudah ditandatangani
  • Daftar riwayat hidup atau curriculum vitae asli
  • Salinan SKCK yang diterbitkan oleh Polres, yang masih berlaku dan sudah dilegalisir
  • Foto berwarna ukuran 4×6 sebanyak dua lembar dengan latar belakang merah
  • Salinan ijazah terakhir
  • Salinan BPJS Kesehatan yang aktif
  • Surat pengalaman kerja (jika ada)
  • Semua dokumen dimasukkan dalam satu map snelhecter/ map penjepit dan dibawa saat pemanggilan.

Prosedur Melamar

Adapun prosedur untuk para pelamar yang ingin melamar pada posisi ini adalah sebagai berikut:

  • Membaca seluruhnya informasi dan prosedur pelaksanaan rekrutmen tutorITeens serta Buku Panduan Rekrutmen Online yang dapat didownload melalui menu PANDUAN > Panduan > Panduan Registrasi dan Apply Lowongan > “DOWNLOAD BUKU PANDUAN”
  • Enak calon pelamar yang belum memiliki akun, registrasi terlebih dahulu dan upload dokumen dokumen sesuai persyaratan lamaran
  • Calon pelamar harus memastikan bahwa email yang digunakan pada saat registrasi adalah email yang masih aktif dan data yang diinput harus sesuai saat identitas dirseperti KTP, Ijazah, serta tidak melakukan perubahan Informasi/dokumen setelah melakukan apply sampai proses rekrutmen selesai
  • Calon pelamar yang sudah memiliki akun di website karir.reska.id harus memastikan bahwa dokumen persyaratan lamaran sudah diupload di akun pelamar yang ada di website
  • Bagi calon pelamar yang berminat mengikuti rekrut sesuai formasi yang ditawarkan
    wajib melakukan proses apply pada akun masing-masing mulai tanggal 16 – 19 Januari 2025 dan hanya bisa mengikuti 1 (satu) event rekrut saja
  • Bagi pelamar yang sudah melakukan upload dan melengkapi
    Informasitetapi tidak melakukan proses apply di akunnya pada tanggal 16 – 19 Januari 2025
    maka dianggap tidak mengikuti kegiatan rekrut ini
  • Lokasi seleksi di seluruh wilayah kerja dan/atau kebijakan panitia rekrutmen
  • Pelamar yang lulus seleksi tahap I (Seleksi Administrasi) berhak mengikuti seleksi tahap II (Psikotes) yang janji akan diumumkan melalui website karir.reska.id

HARAP DIPERHATIKAN!

  • Seluruh informasi mengenai rekrutmen hanya dapat dilihat melalui website resmi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) dengan alamat: karir.reska.id
  • Rekrutmen PT Reska Multi Usaha (KAI Services) tidak memungut biaya apapun dan tidak menggunakan sistem refund atau penggantian biaya transportasi maupun biaya yang berkaitan dengan pelaksanaan rekrutmen dan dimohon untuk mengabaikan pihak-pihak yang menjanjikan dapat membantu meuluskan peserta rekrut
  • Seleksi penerimaan pekerja menggunakan sistem gugur dan keputusan panitia tidak dapat diganggu gugat

Sebagai informasi tambahan,

Slogan PT Kereta Api Indonesia (KAI) Services adalah “Langkah Kecil Menuju Keberlanjutan”. slogan ini merupakan wujud komitmen KAI Services untuk mendukung SDGs(Sustainable Development Goals) atau rencana aksi global yang bertujuan untuk mencapai kesejahteraan manusia secara global dengan menggunakan bahan ramah lingkungan.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button