Berita Tasikmalaya

Wajah Baru Polsek Mangkubumi Kota Tasikmalaya

lintaspriangan.com, BERITA TASIKMALAYA. Guna menunjang peningkatan kualitas pelayanan kepada masyarakat, Polsek Mangkubumi di bawah naungan Polres Tasikmalaya Kota melakukan pembenahan internal dengan melakukan pengecatan ulang seluruh ruangan kantor Mapolsek.

Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Moh. Faruk Rozi, melalui Kapolsek Mangkubumi, Iptu Jajat Jatnika, menjelaskan bahwa langkah peremajaan ini bertujuan menciptakan suasana kerja yang lebih nyaman dan bersih, baik untuk anggota kepolisian maupun masyarakat yang datang untuk mendapatkan layanan.

“Pelayanan prima adalah komitmen kami kepada masyarakat,” ujar Iptu Jajat saat ditemui pada Senin siang, 12 Mei 2025.

Ia menambahkan, pengecatan ulang ini menjadi bagian dari upaya Polsek Mangkubumi dalam membangun citra kepolisian yang humanis, profesional, dan ramah terhadap masyarakat.

“Lingkungan yang rapi dan bersih akan memberi rasa nyaman bagi warga yang datang ke kantor polisi,” tambahnya.

Lebih lanjut, Kapolsek berharap pembaruan fasilitas ini mampu meningkatkan semangat kerja anggota dan mempererat kedekatan antara polisi dan masyarakat.

“Kami ingin menciptakan suasana kerja yang mendukung agar seluruh personel termotivasi dalam memberikan pelayanan terbaik,” imbuhnya.

Warga pun menyambut positif langkah tersebut. Ketua RT 01 Kelurahan Mangkubumi, Jeje Jenal Mustofa (50), mengaku senang dengan perubahan suasana di kantor Polsek.

“Sekarang kantornya terlihat lebih bersih dan rapi. Ini bagus, semoga pelayanan juga terus meningkat,” katanya.

Jeje juga memuji dedikasi para personel yang tetap melayani masyarakat dengan baik meski sedang dalam proses pengecatan.

“Tadi saya lihat ada yang sedang mengecat, tapi pelayanan tetap berjalan. Salut untuk semangat mereka,” pungkasnya. (Lintas Priangan/AB)

Related Articles

Back to top button