Nahkodai DPD Partai NasDem Ciamis, Toto Marwoto Akan Perkuat Basis Semua Dapil

lintaspriangan.com. CIAMIS. Dr. H Toto Marwoto secara resmi dilantik menjadi Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Ciamis periode 2025-2029 pada Rabu (20/08/2025) di Gedung Kesenian Ciamis.
Dikatakannya, menjadi ketua DPD Partai NasDem merupakan sebuah anugerah sekaligus tantangan besar, langkah awal kepemimpinannya akan fokus untuk memperkuat basis partai di semua Daerah Pemilihan (Dapil).
“Ini adalah anugerah sekaligus kepercayaan yang tidak mudah. Target kita jelas, dapil-dapil yang selama ini kosong harus terisi,” katanya.
Menurutnya, ada dua dapil yang selama ini belum menyumbangkan kursi untuk Partai NasDem, yaitu Dapil 4 dan Dapil 6. Dua dapil tersebut menjadi prioritas utama dalam strategi pemenangan partai.
“Dengan izin Allah SWT, kita akan berusaha maksimal agar kedua dapil ini bisa terisi. Kalau semua dapil punya keterwakilan, partai Nasdem di Ciamis akan semakin kuat,” ujarnya.
Toto juga menjelaskan, kepemimpinan di tubuh Partai NasDem harus dibangun di atas nilai ketulusan, prestasi, loyalitas, dedikasi dan sikap terpuji. DPD Partai NasDem Ciamis harus memiliki perilaku organisasi yang sehat. Tidak ada kesuksesan tanpa keseriusan dan fokus.
“Loyalitas kita adalah untuk memajukan partai, dan dedikasi dimulai dari diri sendiri. Kader Partai NasDem harus terpuji dimanapun berada,” tegasnya.
Ia menegaskan, pencapaian itu tidak bisa dilakukan sendiri, tetapi melalui kerja kolektif dari seluruh elemen partai. Untuk itu semua kader bisa menjaga sikap dan bekerja keras, sehingga target yang diharapkan dapat terwujud.
“Ini bukan kerja ketua saja, tapi kerja kolektif. Kita ingin seluruh kader dan simpatisan Partai NasDem Kabupaten Ciamis harus bergerak dan bekerja agar target bisa tercapai,” ungkapnya.
Sementara itu Bupati Ciamis, Dr. H Herdiat Sunarya yang hadir dalam.pelantikan tersebut mengucapkan selamat kepada jajaran pengurus baru. Ia juga memberikan apresiasi atas kinerja kepengurusan sebelumnya yang dinilai berhasil membawa kemajuan signifikan bagi Partai Nasdem di Ciamis.
Atas nama Pemerintah Daerah, Bupati mengucapkan selamat kepada jajaran pengurus Partai NasDem Ciamis periode 2025-2029. Ia berharap dengan kepengurusan yang baru, Partai Nasdem Ciamis akan semakin kuat dan maju.
“Terima kasih juga kepada jajaran pengurus lama yang telah memberikan capaian luar biasa,” ucapnya.
BACA JUGA: Bupati Ciamis: Membangun Mental Generasi Muda Lebih Menantang Dibanding Pembangunan Infrastruktur
Menurutnya, Partai NasDem telah berhasil menambah kursi di DPRD Ciamis dan menorehkan sejarah baru dengan hadirnya wakil di DPRD Provinsi Jawa Barat.
“Ini capaian yang sangat signifikan dan patut diapresiasi,” tandasnya.
Dalam kesempatan itu, Bupati juga menyinggung kekosongan jabatan Wakil Bupati Ciamis yang sampai saat ini belum terisi. Ia menegaskan, partai politik memiliki peran penting dalam menentukan figur pendamping kepala daerah.
“Sudah ada sekitar tujuh orang yang datang bersilaturahmi, tapi semuanya baru sebatas omongan. Sampai hari ini belum ada langkah nyata dari partai. Saya siap dengan siapapun, yang penting dipilih melalui mekanisme partai,” ungkapnya.
Bupati pun mengajak seluruh partai politik, termasuk Partai NasDem, untuk terus bersinergi dalam membangun Ciamis. “Mari kita bersama-sama membangun daerah ini sesuai fungsi dan peran masing-masing,” pungkasnya. (Lintas Priangan/Nank).



