Berita Ciamis

Masa Purnabakti, Korwil Pendidikan Kecamatan Lakbok Gelar Perpisahan

lintaspriangan.com. BERITA CIAMIS. Perpisahan Pengawas sekaligus sebagai Korwil Pendidikan Kecamatan Lakbok yang dilaksanakan di lesehan warung Kopi Kajine penuh dengan rasa kebersamaan karna Korwil Pendidikan selama bertugas selalu dekat dan akrab dengan warga Pendidikan Kecamatan Lakbok(18/01/2025)

Diding Supriyadi yang purna bakti pada tanggal 01 Januari 2025, semasa tugasnya selalu melakukan pendekatan persuasif baik dengan rekan sejawat, kepala sekolah dan para guru yang ada di Kecamatan Lakbok

Selama bertugas Ia tidak pernah membedakan antara senior dan junior, semua sama sebagai pegawai yang bertugas demi mencerdaskan anak Bangsa.

Dalam perpisahan tersebut Diding Supriyadi mengucapkan rasa syukur dan terimakasih kepada semua warga pendidikan yang telah berjibaku bersama sama dalam ikut serta mensukseskan program pemerintah dalam mencerdaskan anak Bangsa semoga pengabdian kita selama ini dapat dirasakan oleh anak didik kita dimasa yang akan datang

“Saya sudah purna tugas sebagai Abdi Negara tentunya selama bertugas banyak hal hal yang tidak sejalan dengan rekan rekan semua atau ada yang merasa tersisihkan oleh kebijakan kami selaku pengawas. Dalam kesempatan ini saya memohon maaf atas semua kealpaan dan kekhilafan selama bertugas,” ungkap Diding.

Diding berharap kedepannya semua para Pahlawan Tanpa Jasa (Guru) yang ada di Kecamatan Lakbok tetap Solid berkesinambungan dalam menjalankan profesi sebagai guru demi terciptanya Pendidikan yang maju sesuai dengan yang di amanat kan Undang Undang.

K3S Kecamatan Lakbok, Nanang Heryanto mengucapkan terima kasih yang kepada Diding yang telah berjibaku membimbing dan membina selama bertugas sebagai Korwil Kecamatan Lakbok.

“Semoga semua pengabdiannya di Kecamatan Lakbok dapat menjadi acuan bagi kami semua dalam mewujudkan Pendidikan yang maju, sehingga dapat membuahkan para siswa didik yang mandiri berguna bagi nusa, bangsa dan agama,” ucap Nanang.

BACA JUGA: Tingkatkan Kesehatan Mata Anak, Jaber Ciamis Gelar Pemeriksaan Mata

Sementara itu Sekjen PGRI Kecamatan Lakbok, Eka Cahyana mengucapkan rasa syukur karena dalam kesempatan tersebut Ia dapat bersilaturahmi bertatap muka dalam rangka perpisahan Korwil Lakbok

“Atas nama PGRI saya mengucapkan terimakasih kepada Diding Supriadi yang Purnabakti. Selama ini Korwil telah berkolaborasi dengan PGRI Kecamatan Lakbok dalam mensukseskan program Pendidikan dan selalu menjaga kondusifitas dilingkungan Pendidikan Kecamatan Lakbok,” katanya

Menurut Eka, ada beberapa kenangan selama bertugas di Korwil Kecamatan Lakbok beliau selalu memberikan arahan dan masukan terkait pekerjaan dan selalu memberikan suport kepada semua bagaimana caranya bekerja dengan ikhlas dan nyaman.

“Beliau bukan saja atasan atau rekan dalam bekerja namun Ia juga sebagai guru yang selalu memberikan motivasi bagi kami selaku penyelenggara Pendidikan di kecamatan Lakbok,” pungkasnya. (Engkus/lintaspriangan.com)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button