Berita Ciamis

Pemkab Ciamis Raih Penghargaan ANRI atas Keberhasilan Implementasi SRIKANDI

lintaspriangan.com. CIAMIS. Pemerintah Kabupaten Ciamis, melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah (Dispusipda), berhasil memperoleh penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI).

Penghargaan tersebut atas keberhasilannya dalam mengimplementasikan Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi (SRIKANDI) secara optimal di seluruh perangkat daerah sampai tingkat kecamatan.

Secara daring, Deputi Bidang Sistem dan Informasi Kearsipan Nasional ANRI, Wiwi Diana Sari menyerahkan penghargaan tersebut kepada kepala Dispusipda Kabupaten Ciamis.

Sertifikat penghargaan bernomor BA.02.06/4/2025 itu menjadi bentuk apresiasi atas komitmen, dedikasi, dan kontribusi nyata Pemkab Ciamis dalam mendukung transformasi tata kelola administrasi pemerintahan berbasis digital.

Implementasi SRIKANDI, Wujud Transformasi Digital Pemerintahan

Kepala Dispusipda Kabupaten Ciamis, Okta Jabal Nugraha, ST., MT., mengucapkan syukur atas penghargaan dalam implementasi tata kelola administrasi pemerintahan di bidang kearsipan dinamis secara elektronik melalui SRIKANDI.

“Sistem ini telah terintegrasi di seluruh OPD maupun kecamatan di Kabupaten Ciamis,” katanya, Jumat (17/10/2025).

Menurutnya, keberhasilan tersebut merupakan wujud nyata dari arahan Bupati Ciamis, Dr. H Herdiat Sunarya, selalu menekankan pentingnya penerapan tata kelola pemerintahan berbasis elektronik.

“Ini untuk meningkatkan efisiensi, akuntabilitas dan transparansi pelayanan publik,” ucapnya.

Diakui Okta, phaknya pun selalu menjalankan arahan pa Bupati agar setiap perangkat daerah terus beradaptasi dengan kemajuan teknologi, termasuk dalam pengelolaan arsip dinamis berbasis digital.

“SRIKANDI menjadi instrumen penting dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang modern dan responsif,” ungkapnya.

Ciamis Jadi Daerah Pionir dalam Kearsipan Digital

Dalam evaluasi ANRI, terdapat beberapa aspek yang menjadikan Kabupaten Ciamis menonjol dalam penerapan sistem kearsipan digital terintegrasi, di antaranya,

Pembentukan Tim Helpdesk SRIKANDI.
Ciamis menjadi salah satu daerah yang proaktif membentuk tim helpdesk sebagai pusat dukungan teknis dan konsultasi bagi perangkat daerah serta kecamatan, ini sebagai bentuk komitmen terhadap keberlanjutan implementasi sistem.

Penerapan Sistem yang Efektif dan Terintegrasi. ANRI menilai pelaksanaan SRIKANDI di Kabupaten Ciamis berjalan efektif dan berkelanjutan. Dalam proses surat-menyurat, pengarsipan, dan pelacakan dokumen digital di berbagai OPD dan kecamatan, sehingga mempercepat proses administrasi dan meningkatkan efisiensi birokrasi.

BACA JUGA: Keracunan MBG di SDN Margamulya Singaparna

Daerah Pionir di Tingkat Kabupaten

Kemajuan signifikan dengan penerapan sistem yang konsisten dan pembentukan tim pendukung internal, menjadikan Ciamis menjadi salah satu daerah pionir dalam transformasi digital kearsipan di Indonesia.

Apresiasi untuk Kolaborasi Semua Pihak

Okta juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh SKPD dan kecamatan yang telah aktif mendukung penerapan kearsipan elektronik. Menurutnya, penghargaan merupakan hasil kerja kolektif yang luar biasa.

“Semoga menjadi motivasi bagi kita semua untuk terus meningkatkan kinerja dan memperkuat akuntabilitas pemerintahan,” ujarnya.

Ia berharap penghargaan dari ANRI ini menjadi pemicu semangat transformasi digital di seluruh lini pelayanan publik di Kabupaten Ciamis.

“Kami akan terus berinovasi agar tata kelola pemerintahan di Ciamis semakin modern, terbuka, dan efisien, sejalan dengan visi Bupati Ciamis menuju Ciamis Maju dan Berkelanjutan,” pungkasnya. (NID)

Related Articles

Back to top button